A.
Latar Belakang
Membangun
rasa peduli untuk kalangan anak muda
terhadap pendidikan kewarganegaraan, agar anak muda di negara kita tidak
melupakan sejarah dan memliki jiwa patriotisme. Dan diharapkan dengan zaman
modern tidak mempengaruhi rasa peduli mereka terhadap pendidikan
kewarganegaraan.
B.
Tujuan
Memberi
pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan untuk anak muda di Indonesia supaya
jangan sampai zaman modern mempengaruhi rasa cinta mereka terhadap negara
berserta budayanya , bisa di selipkan dengan drama yang bertemakan sejarah di Indonesia.
Karena dengan drama mungkin bisa memberi kesan hiburan.
C.
Isi
Di
zaman modern ini banyak jarang sekali anak muda di Indonesia tidak begitu
tertarik dengan pembelajaran atau wawasan sejarah yang ada di Indonesia, tentu
hal itu sangat merugikan bagi negara kita, terlebih lagi anak muda adalah
penerus bangsa ini. Negara ini semakin lama semakin terkikis dengan adanya
teknologi canggih yang sangat berhasil mempengaruhi kami selaku kaum muda di Indonesia.
Agar
zaman modern tidak tertinggal dan zaman prasejarah tidak terlupakan disini saya
memberi saran, bagaimana jika pembelajaran tidak hanya didalam kelas. Bisa saja
mereka merasa jenuh yang membuat mereka tidak begitu menyukai sejarah dan
budaya yang ada di Indonesia. Dan lebih senang apabila mereka menonton konser,
dj atau sebagainya.
Nah
bagaimana dengan konser itu di ubah konsepnya menjadi drama sejarah di Indonesia
yang di kemas semodern mungkin, karena menurut saya itu akan menarik perhatian para
anak muda. Seperti keluarnya film Soekarno yang menceritakan kisah hidupnya
mulai dari seorang guru. Mungkin dari film bisa dijadikan drama yang bisa kita
tonton langsung dan tidak memberikan efek bosan